Kutai Timur - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kutai Timur kembali melakukan evaluasi terhadap kinerja Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM), perangkat pelayanan pencetakan dokumen kependudukan yang tersebar di beberapa kecamatan.
Evaluasi ini dilakukan untuk memastikan layanan berbasis digital tersebut tetap berjalan optimal, terutama bagi warga yang tinggal jauh dari pusat pelayanan.
Kepala Disdukcapil Kutim, Jumeah, menjelaskan bahwa evaluasi rutin menjadi langkah penting untuk mempertahankan kualitas layanan yang selama ini dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Ia menyebut, keberadaan ADM telah memberikan kemudahan signifikan dalam mengakses berbagai layanan administrasi tanpa perlu datang langsung ke kantor Disdukcapil.
“Selama dua tahun terakhir, ADM beroperasi dengan baik dan sangat membantu masyarakat dalam mencetak dokumen kependudukan. Saat ini kami ingin memastikan peralatan serta sistemnya tetap berfungsi maksimal,” ujar Jumeah.
Menurutnya, keberhasilan operasional ADM sangat bergantung pada dukungan infrastruktur, terutama jaringan komunikasi dan pasokan listrik yang stabil. Hal ini menjadi perhatian serius mengingat beberapa titik lokasi ADM berada di kecamatan yang kondisi infrastrukturnya belum sepenuhnya stabil.
“Apabila jaringan internet dan listrik di lokasi berjalan lancar, ADM pasti bisa memberikan layanan secara optimal. Karena itu kami terus menjalin koordinasi dengan pihak kecamatan untuk menjaga agar pelayanan digital ini tetap berjalan tanpa hambatan,” tegasnya.
Jumeah menambahkan bahwa evaluasi tidak hanya menyasar kondisi fisik perangkat, tetapi juga mencakup penggunaan dan pola layanan yang diterima oleh masyarakat.
Dengan demikian, Disdukcapil dapat mengidentifikasi hambatan teknis maupun non-teknis serta merumuskan solusi untuk meningkatkan performa ADM ke depan.
Melalui evaluasi berkelanjutan ini, Disdukcapil Kutim berharap layanan administrasi kependudukan berbasis teknologi dapat semakin merata, cepat, dan efisien, sehingga manfaatnya dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat hingga pelosok daerah.(ADV)
Masukkan alamat email untukmendapatkan informasi terbaru